Kamis, 05 Januari 2012

TUGAS III ( Etika Profesional )

1. Mengapa suatu profesi memerlukan etika? jelaskan pendapat saudara!
=> Etika sangat diperlukan di dalam suatu profesi dikarenakan untuk menilai seseorang dalam memperlakukan orang lain itu baik atau buruk dan untuk mensosialisasikan kepada masyarakat lain. serta mengetahui apakah orang itu mempunyai moral yang baik atau tidak.

2. Jelaskan 4 kebutuhan dasar yang harus dipenuhi suatu profesi, berilah contoh !
=>
- Kredibilitas
Adalah kualitas, kapabilitas, atau kekuatan untuk menimbulkan kepercayaan.
contoh : seseorang karyawan yang mempunyai pekerjaan bagus & kreadibilitas yang tinggi akan cepat naik jabatan & diberikan kepercayaan kepada nya.

- Profesionalisme
Adalah sifat-sifat (kemampuan, kemahiran, cara pelaksanaan sesuatu dan lain-lain) sebagaimana yang sewajarnya terdapat pada atau dilakukan oleh seorang profesional.
contoh : seseorang karyawan harus bekerja secara profesionalisme. datang dengan tepat waktu dan dengan sigap . akan membuat dirinya dipakai terus diperusahaan dia bekerja.

- Kualitas Jasa
Adalah adanya keyakinan bahwa semua pelayanan yang diberikan pelaku sebuah profesi memenuhi standar kinerja yang tinggi.
contoh : perusahaan jasa seperti pencucian mobil atau Car Wash memberikan hasil pengerjaan yang sangat baik agar kualitas yang diberikan memuaskan pelanggan.

- Kepercayaan
Pemakai jasa harus dapat merasa yakin bahwa terdapat kerangka etika professional yang melandasi pemberian jasa.
contoh : sebuah perusahaan pengiriman barang akan menjaga barang dari klien dengan sangat hati - hati maka barang tersebut harus sampai dengan keadaan utuh dan tidak mengecewakan klien .